CHAT Via WhatsApp
diposkan pada : 02-01-2023 10:36:36

Dilihat : kali

Pernahkah anda bertanya-tanya apa sebenarnya yang menyebabkan anak anda sakit saat buang air besar atau bahkan ada benjolan di anusnya?

Tahukah anda, bahwa adanya benjolan di anus bisa membuat anak merasakan nyeri dan tidak nyaman, terutama saat berjalan atau duduk. Kondisi ini biasanya disebabkan oleh berbagai gangguan kesehatan mulai dari yang ringan hingga yang berat.

 

Seperti yang kita ketahui bersama, anus adalah bagian bawah saluran pencernaan dan terdiri dari kulit, jaringan usus, kelenjar lendir, pembuluh darah, kelenjar getah bening, dan ujung saraf yang sensitif.

Ketika area ini meradang dan terinfeksi, mereka membentuk benjolan menyakitkan yang bisa menyebabkan pendarahan. Dan ternyata adanya benjolan di sekitar anus anak ternyata merupakan tanda wasir loh?

 

Apa Itu Wasir ?

Wasir atau ambeien merupakan adanya suatu pembengkakan atau benjolan pada pembuluh darah di bagian akhir usus besar (rektum) dan anus.

Hal ini dapat terjadi akibat adanya suatu tekanan pada pembuluh darah secara terus menerus, sehingga tekanan pada pembuluh darah ini menyebabkan pembengkakan atau benjolan di dalam dan di luar daerah dubur.

 

Dengan adanya benjolan tersebut menyebabkan penderitanya mengalami pendarahan, nyeri yang menyiksa, dan gatal-gatal.

Meskipun lebih sering terjadi pada orang dewasa, pada kenyataannya ambeien juga bisa di alami oleh anak-anak loh.

 

Kenapa Anak - Anak Bisa Terkena Ambeien ?

Menurut para ahli kesehatan wasir pada anak biasanya di sebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya yaitu sembelit. Sembelit terjadi akibat tubuh kekurangan asupan makanan yang mengandung serat.

Adapun penyebab lain yang dapat menyebabkan terjadinya ambeien pada anak seperti,

 

1. Susah BAB yang Berkepanjangan (sembelit)

Salah satu penyebab utama wasir adalah kesulitan buang air besar yang berkepanjangan. hal ini menyebabkan tinja menjadi keras dan kering.

Dengan demikian, di perlukan lebih banyak kekuatan untuk mengeluarkannya, dan ketika ini terjadi, pembuluh darah di sekitar anus menjadi tertekan dan akhirnya terjadi bembengkakan.

 

2. Kurang Mengkonsumsi Makanan yang Berserat

Banyak orang yang tidak menyadari bahwa kekurangan serat dalam tubuh dapat membuat feses menjadi keras dan sulit untuk di keluarkan. Dan ketika itu terjadi, tekanan yang berlebihan itu bisa menyebabkan wasir.

 

3. Duduk Terlalu Lama

Duduk dalam waktu lama juga di ketahui menjadi salah satu penyebab wasir. Ini karena ketika anda duduk, tubuh anda memberi tekanan pada pembuluh darah di sekitar anus, sehingga menyebabkan pembengkakan atau benjolan wasir.

 

4. Obesitas

Selain duduk, salah satu penyebab yang dapat memicu terjadinya peningkatan tekanan darah pada bagian usus adalah memiliki berat badan berlebih atau obesitas.

 

Berapa Lama Benjolan Ambeien pada Anak Akan Hilang ?

Menurut para ahli kesehatan, proses pengempesan benjolan ambeien pada anak tidak bisa di samaratakan. Harus sesuai dengan tingkat keparahan benjolan ambeien tersebut.

 

Untuk anak yang mengalami ambeien ringan, dengan sedikit pembengkakan, biasanya akan sembuh dengan sendirinya. Dengan jangka waktu 1 minggu.

 Tentu saja, harus di barengi dengan perawatan rutin, waktu penyembuhan akan lebih cepat.

 

Sedangkan untuk anak yang menderita wasir dengan stadium parah.  Seperti diBsertai perdarahan yang beku, proses penyembuhan bisa memakan waktu hingga dua minggu.

Jika wasir tidak diobati pada masa ini. Dalam kebanyakan kasus, wasir akan menjadi sangat serius seperti pembengkakan yang semakin membesar dan segera perlu tindakan operasi.

 

Apakah penyakit ambeien pada anak bisa di sembuhkan secara total ?

Perlu anda ketahui, menurut para ahli kesehatan bahwa wasir atau hemorrhoid tidak dapat sembuh secara total dengan instan. Perlu proses dan tindakan yang dapat di lakukan guna mengatasi dan mengempeskan benjolan serta mencegah timbulnya benjolan ambeien datang kembali.

 

Seperti yang anda ketahui, penyebab paling umum yang mengakibatkan terjadinya ambeien pada anak adalah sembelit atau susah buang air besar (BAB). Dengan adanya gejala tersebut mengakibatkan tubuh membutuhkan tekanan yang lebih kuat untuk mengeluarkan tinja. Sehingga menyebabkan terjadinya pembengkakan atau benjolan wasir.

 

Oleh karena itu, penting bagi orang tua untuk memastikan bahwa kebutuhan serat harian anak terpenuhi secara optimal, karena sembelit sering kali di sebabkan oleh kekurangan serat makanan.

Mulailah berikan si kecil makanan berserat tinggi seperti jagung, alpukat, pepaya, pir, kacang-kacangan, dan sayuran.

 

Pengobatan ambeien juga bisa dilakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut,

 

1. Berendam di air hangat

Cara alami yang pertama bermanfaat untuk mengobati ambeien adalah dengan berendam di air hangat, menurut para ahli kesehatan. Berendam di air hangat dapat meningkatkan aliran darah untuk mengecilkan benjolan ambeien yang membengkak.

 

2. Kompres dengan batu ess

Cara mengobati ambeien selanjutnya yang bisa anda lakukan berikutnya yaitu dengan mengompres area ambeien dengan batu es.

Es batu dapat meredakan pembuluh darah yang bengkak. Tidak hanya itu, penggunaan batu es dapat mengurangi rasa sakit, mengecilkan wasir, dan memiliki efek lega.

 

3. Hindari duduk terlalu lama

Duduk terlalu lama dapat mengakibatkan pembuluh darah di sekitar anus akan tertekan, apalagi ketika anda memiliki berat badan berlebih, tentu saja akan ambeien semakin parah.

 

4. Hindari mengangkat beban berlebih

Mengangkat beban berat juga dapat menyebabkan lebih banyak tekanan pada pembuluh darah di sekitar anus. Tentu saja hal tersebut dapat memperparah pembengkakan ambeien.

 

5. Perbanyak minum air putih

Selain banyak makan serat, si kec‎il juga harus minum air putih secara cukup.

Minum banyak air akan membantu tubuh si kecil mencerna lebih baik, mencegah sembelit, dan mencegah wasir.

Minimal rutin mengkonsumsi air putih di pagi hari dan sebelum tidur. cukup 2-3 gelas.

 

6. Berolahraga ringan

Olahraga aktif juga penting dilakukan untuk membantu melancarkan pencernaan.

 

 Jika wasir tidak diobati pada masa ini. Dalam kebanyakan kasus, wasir akan menjadi sangat serius seperti pembengkakan yang semakin membesar dan segera perlu tindakan operasi.

 

Untuk menghindari ancaman wasir, sangat dianjurkan untuk melakukan tindakan pencegahan sesegera mungkin. Mulailah dengan mengkonsumsi makanan berserat tinggi, olahraga teratur dan konsumsi kapsul wasir secara teratur.

 

Terimaksih

Jual Obat Wasir di Kendal Jawa Tengah

Posting by Admin

Jual Obat Wasir di Kendal Jawa Tengah

Wasir anda belum kunjung sembuh walau sudah coba banyak minum obat. Mau operasi tapi biayanya mahal? Apakah sudah mencoba solusi obat wasir alami dari kami? Terbuat dari 4 bahan alami terbaik yaitu Daun Ungu, Meniran, Temulawak dan Kunyit. Keempat bahan ini secara kontiniu bekerjasama mengatasi berbagai keluhan penderita wasir. Khasiat yan



543 Kali